MUI Jatim Terima Kunjungan LPH UNEJ, Perkuat Ekosistem Halal di Tapal Kuda
Oleh superadmin
11 January 2026, 21:30
Surabaya, MUI Jatim
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Jawa Timur menerima kunjungan dari Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) Universitas Jember (UNEJ) pada Jumat (9/1/2026). Kunjungan ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat pengembangan sistem penjaminan produk halal di Jawa Timur, khususnya di wilayah Jember dan sekitarnya.
Rombongan LPH UNEJ disambut langsung oleh Sekretaris Umum MUI Jawa Timur, Dr. H. M. Hasan Ubaidillah, M.Si. bersama jajarannya. Pertemuan berlangsung hangat dan konstruktif, dengan fokus pada penguatan sinergi kelembagaan dalam pelayanan sertifikasi halal.
Hasan Ubaidillahmenyampaikan bahwa kehadiran LPH UNEJ merupakan kabar baik bagi penguatan ekosistem halal di Jawa Timur. Dengan bergabungnya LPH UNEJ, masyarakat dan pelaku usaha kini memiliki akses yang semakin luas dan mudah dalam proses pemeriksaan halal.
“LPH Universitas Jember resmi menjadi LPH ke-13 yang dilayani oleh MUI Jawa Timur. Ini menunjukkan komitmen bersama untuk memperluas jangkauan layanan halal, sekaligus mendekatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Kolaborasi ini diharapkan dapat mempercepat proses sertifikasi halal, meningkatkan kualitas pendampingan kepada pelaku usaha, serta mendukung pertumbuhan industri halal di daerah, khususnya bagi UMKM.
“MUI Jawa Timur terus berkomitmen membangun kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi dan lembaga strategis sebagai bagian dari ikhtiar memperkuat ekosistem halal yang profesional, kredibel, dan berkelanjutan,” terangnya.
Artikel Lainnya
MUI Jatim Gelar Rapat Rutin Bahas Persiapan DP MUI Award dan Penguatan Program Sarjana PKU
Surabaya, MUI Jatim Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Timur menggelar rapat rutin Dewan Pimpinan di Kantor MUI Jatim, Jalan Raya Wisma Pagesangan, S...
Baca Selengkapnya
MUI Imbau Masyarakat Tetap Kondusif Terkait Tayangan Trans7 yang Dinilai Lecehkan Ulama dan Pesantren
Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Anwar Iskandar mengimbau masyarakat, terutama keluarga besar pondok pesantren, para santri, wali santri,...
Baca Selengkapnya
MUI Jatim dan Unair Kolaborasi Uji Kesesuaian Syariah Tiga Produk Enzim Riset
Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Jawa Timur menerima audiensi dari Pusat Riset Rekayasa Molekul Hayati (BIOME) Universitas Airlangg...
Baca Selengkapnya
Viral Aksi Gus Elham Cium Anak Perempuan, MUI Jatim Kecam Tindakan Tak Bermoral
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Timur menyayangkan tindakan Elham Yahya Luqman atau Gus Elham, ulama muda asal Kediri, yang viral di media sosial k...
Baca Selengkapnya